tribratanewsbengkulu.com, SELUMA – Mendapati laporan dari warga mengenai adanya temuan mayat laki-laki yang mengapung di Sungai Air Talang Kelup pada hari Kamis (23/08) kemarin, Anggota Polsek Seluma bersama warga langsung bergerak mendatangi lokasi penemuan di Desa Selinsingan Kecamatan Seluma Utara Provinsi Bengkulu.
Kapolres Seluma AKBP Jeki Rahmat Mustika .S. IK, melalui Kapolsek Seluma Iptu Joni Naibaho menerangkan, jenazah korban Ahwanto (45) yang merupakan warga desa setempat telah berhasil dilakukan proses evakuasi dari lokasi ditemukan.
Jenazah korban selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Umum Seluma untuk dilakukan proses otopsi. Namun atas permintaan keluarga, proses otopsi tidak jadi dilakukan karena keluarga menyatakan ikhlas menerima dan menyakini kematian korban merupakan murni suatu musibah.
Lebih lanjut Kapolsek manambahkan, korban sebelumnya diketahui pergi meninggalkan rumah sekira pukul 08.00 Wib pagi menuju kebunnya. Diperkirakan korban kemudian naik pohon petai yang sedang berbuah dan memiliki ketinggian hingga 12 meter.
Naas, korban yang pergi sendirian kemudian terjatuh dan merosot hingga terhanyut di sungai yang berada dekat pohon petai tersebut. Hal ini diperkuat dengan adanya sebatang galah bambu yang masih tersangkut diatas pohon petai, yang diperkirakan menjadi alat bantu korban untuk mengambil buah petai.
Proses evakuasi dapat cepat dilakukan karena warga yang menemukan langsung menghubungi keluarga dan anggota bhabinkamtibas yang segera melapor ke kantor, sehingga kita langsung melakukan olah TKP. Namun dengan adanya permohonan keluarga yang menyatakan menerima kematian sebagai musibah, proses penyelidikan kematian korban tidak dilanjutkan secara hukum pungkas kapolsek mengakhiri.
Penulis : Yogi Y
Editor : David
Publish : Heru