Seluma,tribratanewsbengkulu.com-Pada Hari Sabtu Tanggal 21 November 2015 Pukul 09.00 wib, Polres Seluma Melaksanakan Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Persiapan Pengamanan Debat Calon Bupati Dan Wakil Bupati Kab. Seluma yang akan dilaksanakan Pada Hari Senin Tanggal 23 November 2015 Di Gedung PGRI Kabupaten Seluma.
Gelar Pasukan dipimpin Langsung Oleh Kapolres Seluma AKBP JOKO SADONO,S.H, S.Ik, M.H dan diikuti oleh Seluruh Personil Polres Seluma Dan Para Kapolsek Jajaran.
Pada Saat Gelar Pasukan Kapolres Seluma AKBP JOKO SADONO,S.H, S.Ik, M.H Menyampaikan Kepada Para Perwira Yang sudah Ditunjuk sebagai Perwira Pengendali(Padal) Dalam Rangka Pengamanan Debat Kandidat Calon Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Seluma agar selalu menjaga Keamanan di Tempat-tempat Yang telah ditentukan sebagai Lokasi Pengamanan debat Tersebut.Kapolres Juga menghimbau kepada para Perwira Pengendali(Padal) agar selalu mengawasi setiap gerak gerik para peserta pendukung Pasangan Calon Bupati yang dapat mengagalkan Jalannya Acara Tersebut dan apabila ada yang mencurigakan agar supaya langsung memberitahukan kepada Kapolres Selaku Penanggung Jawab Dalam Pengamanan Debat Paslon Bupati Seluma supaya dapat diambil Tindakan Selanjutnya.Kapolres juga menyampaikan kepada seluruh Para Personil Polres Seluma Agar lebih meningkatkan kewaspadaan dalam rangka pengamanan debat Kandidat Paslon Bupati Dan Wakil Bupati Yang Akan Dilaksanakan Pada Hari Senin Tanggal 23 November 2015 Nanti.
Dalam Pelaksanaan Pengamanan Debat Kandidat tersebut terdapat BKO Dari Polda Sebanyak 75 Personil Dan 32 Personil Dari Brimob Polda Bengkulu.Pelaksanaan Debat Kandidat Ini merupakan rangkaian dari Pemilukada Serentak Yang Akan Dilaksanakan Pada Tanggal 9 Desember 2015 Nanti. Selain Itu KABAG OPS POLRES SELUMA AKP SUGENG HARI PRIYANTO, SH Juga memberikan cara – cara pengamanan Debat Kandidat yang akan di laksanakan pada hari Senin Tanggal 23 November 2015.