
polresbengkulu.tribratanewsbengkulu.com. Polres Bengkulu hari ini menggelar operasi menertibkan kendaraan bermotor. Operasi dengan sandi “Patuh Nala 2016” digelar di Jalan Sutoyo Tanah Patah, Kota Bengkulu, Selasa, (17/5/2016).
Operasi terpusat ini dilaksanakan secara serentak di seluruh Polda dan Polres se Indonesia. Operasi akan digelar selama 14 hari dimulai Senin 16 sampai dengan 29 Mei, ujar Kapolres Bengkulu Akbp Ardian Indra Nurinta, S.Ik.
Dalam operasi kali ini Satlantas Polres Bengkulu bersama Dishub Kota Bengkulu berhasil menjaring pengendara yang melakukan pelanggaran. Diantaranya tidak memiliki SIM, tidak mengenakan helm dan kondisi kendaraan yang tidak lengkap atau tidak standar seperti dipasang knalpot racing.
Selain itu sasaran operasi meliputi para pengemudi kendaraan umum dan pribadi, pelajar atau mahasiswa. Para pengendara yang melanggar atau melawan arus, melanggar rambu-rambu lalu lintas dan persimpangan yang menimbulkan kemacetan.
Sebanyak 87 pelanggar langsung diberikan surat tilang oleh petugas. Antara lain tilang STNK 78 lembar, tilang SIM sebanyak 5 lembar dan 4 unit sepeda motor ditilang.(wid)