TBNews, BENGKULU – Dalam rangka persiapan pemilukada serentak yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 24 , Polda Bengkulu ikuti pelatihan olah strategi atau gladi posko secara serentak pada hari ini (18/11/24). Kegiatan yang berlangsung di Aula Rupattama Awaloedin Djamin Polda Bengkulu kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Wa Astamaops Mabes Polri melalui sarana zoom meeting.
Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapan personel dan strategi operasional menghadapi potensi dinamika Pemilukada 2024. Dalam kegiatan tersebut, tampak hadir Kasatgasda, Kasubsatgas serta seluruh operator yang terlibat dalam Operasi Mantap Praja 2024.
Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Anuardi, SIK., M.SI., CPHR mengatakan, terkait prosedur pengamanan dan langkah antisipasi yang perlu dilakukan. Seluruh peserta diinstruksikan untuk menyelaraskan strategi operasional di tingkat daerah dengan rencana besar Mabes Polri.
“Kegiatan ini merupakan upaya memastikan kesiapan maksimal dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pemilu 2024, baik di tingkat pusat maupun daerah,” ujar Kabid Humas.
Pelatihan yang dilaksanakan serentak di seluruh Polda se-Indonesia ini menegaskan komitmen Polri untuk menciptakan situasi yang kondusif dan memastikan setiap tahapan Pemilu 2024 berjalan dengan aman dan damai.