Seluma,Tribratanewsbengkulu.com- Pada Hari Rabu Tanggal 18 November 2015 Pukul 09.00 wib , Polres Seluma Melaksanakan Rapat Dalam Rangka Menghadapi Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2015 di Aula Mapolres Seluma Yang dipimpin Oleh Kapolres Seluma AKBP JOKO SADONO,S.H, S.Ik, M.H. Dan Waka Polres Seluma KOMPOL GUNAR RAHADIYANTO,S.Ik,M.H. Pelaksanaan Rapat tersebut dihadiri oleh Para Pejabat Utama Polres Seluma Dan Para Kapolsek Jajaran Polres Seluma.
dalam kesempatan itu pula Kabag Ops Polres Seluma AKP SUGENG HARI PRIYADI, SH, sekaligus Menyerahkan Stiker Kepada Kapolsek Sukaraja AKP DARYANTO,Kapolsek Seluma IPTU H.ERUS RUSTANDI,PLT Kapolsek Talo IPTU SANGKAN TUA GULTOM,Kapolsek Semidang Alas IPTU RAJIS SUPI,SH, Dan Kapolsek Semidang Alas Maras IPTU ROBETS MASHAR.
Stiker Tersebut berisikan tentang Himbauan Dari Kapolres Seluma AKBP JOKO SADONO,S.H,S.Ik,M.H tentang (1).Gunakan Hak Pilih Masyarakat Kabupaten Seluma dalam pemilu kada Gubernur/Wakil Gubernur,Bupati/Wakil Bupati Sesuai dengan hati Nuraninya.(2).Mari kita ciptakan situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif.(3).Jaga Persatuan Dan Kesatuan.
Pada Saat rapat tersebut Kapolres Seluma AKBP JOKO SADONO,S.H,S.Ik,M.H menyampaikan perintah agar Para Kapolsek Jajaran Polres Seluma supaya mempersiapkan Anggotanya Apabila sewaktu-waktu diperintahkan untuk kumpul di Mapolres Seluma dalam rangka pelaksanaan Pengamanan Pilkada tahun 2015 Di Wilayah Kabupaten Seluma Dan Kepada Para Babinkamtibmas Yang ada di Polsek Masing-masing supaya lebih Peka Lagi terhadap Perkembangan Situasi Yang Ada Di wilayah Binaannya masing-masing Anggota.
Waka Polres Seluma KOMPOL GUNAR RAHADIYANTO,S.Ik,M.H ,Menyampaikan kepada seluruh Perwira Polres Dan Kapolsek Jajaran Agar Lebih Mempersiapkan lagi dalam rangka Menghadapi Pilkada Serentak Tahun 2015 Di Wilayah Kabupaten Seluma.